Trend kuliner Minuman Bubuk di Medan saat ini memang berkembang sangat cepat, ditambah dengan banyaknya pebisnis yang membuka UMKM ataupun cafe yang menyediakan sajian menarik bagi anak muda. Apakah Anda juga tertarik untuk memulai bisnis kuliner?
Menjalankan bisnis kuliner tidak terlalu sulit untuk dilakukan, apalagi dengan banyaknya variasi makanan dan minuman yang bisa Anda pilih untuk dijual. Salah satunya adalah membuka usaha berjualan bubuk minuman Medan.
Dalam beberapa tahun terakhir minuman bubuk menjadi kesukaan banyak kalangan, mulai dari anak remaja, mahasiswa, pekerja kantoran, dan lainnya. Rasanya yang enak, dengan variasi rasa yang beragam, ditambah dengan kemasan kekinian yang unik, menjadi daya tarik tersendiri.
Tujuan Berjualan Bubuk Minuman
Bagi Anda yang tertarik untuk memulai bisnis minuman ini, tentunya ada beberapa tujuan yang ingin dicapai sebagai parameter bahwa bisnis yang dilakukan berjalan lancar dan sukses. Beberapa tujuan tersebut diantaranya adalah,
- Memiliki pasar yang luas
Tentu saja, dalam berbisnis Anda ingin memiliki pasar yang luas agar banyak orang menikmati minuman kekinian yang Anda jual. Sebenarnya pasar yang luas yang terdiri dari berbagai kalangan dan usia ini bisa dengan mudah Anda dapatkan.
Asalkan Anda juga menyediakan minuman dengan rasa yang enak dan beragam, tempat yang nyaman, harga yang terjangkau, pelayanan yang baik, dan berbagai faktor lain yang membuat pelanggan betah untuk membeli minuman Anda.
Meskipun menu yang Anda sajikan bisa dikatakan sederhana, tapi jika rasanya enak, penyajiannya unik, maka akan dengan mudah menarik konsumen. Contohnya adalah menu kopi yang dicampur dengan milk shake, cappuccino, moca, green tea, vanilla dan lainnya. Anda juga bisa menambahkan berbagai variasi menu cokelat, teh, buah-buahan, dan lainnya.
- Memiliki omzet harian yang menguntungkan
Sama halnya dengan bisnis pada umumnya, tentu dengan menjalankan bisnis minuman, Anda ingin memiliki omzet harian yang tinggi, sehingga keuntungan yang didapatkan juga tinggi.
Untuk memaksimalkan omzet harian, Anda perlu memilih tempat berjualan yang strategis, entah itu dekat dengan sekolah, kampus, tempat wisata, perkantoran, atau tempat ramai lainnya, sehingga Anda akan lebih mudah mendapatkan konsumen.
Buat desain outlet yang menarik, perhatikan kebersihannya, dan buat agar pelanggan nyaman saat berada di outlet Anda.
Strategi Berjualan Bubuk Minuman Medan
Jika Anda akan memulai bisnis berjualan minumn bubuk ini, ada beberapa strategi yang bisa dilakukan agar bisnis minuman ini berjalan dengan baik, dintaranya adalah,
- Rajin promosi
Memulai bisnis minuman memang mengharuskan Anda rajin untuk mempromosikannya, baik itu secara online maupun offline. Anda bisa memanfaatkan media sosial untuk promosi, seperti membuat konten atau poster di Instagram, Twitter, Facebook, dan lainnya. Anda juga bisa membuat spanduk berisi produk minuman yang dijual.
- Pelayanan yang baik dan diskon untuk pelanggan
Salah satu hal yang terlihat sepele tapi bisa membuat Anda mendapatkan pelanggan setia adalah pelayanan yang baik dan ramah. Kebanyakan konsumen memiliki kecenderungan untuk mendatangi tempat dengan pelayanan yang baik dan membuatnya nyaman. Jadi jangan lupa perhatikan pelayanan yang Anda berikan.
Selain itu, Anda juga bisa memberikan diskon bagi pelanggan yang sudah berulang kali datang membeli minuman Anda. Misalkan diskon 50% untuk pembelian minuman yang ke-5, atau bisa juga minuman gratis setelah pembelian yang ke-10. Anda bisa memberikan kupon ke pelanggan sebagai tanda pembelian.
- Memilih bubuk minuman berkualitas
Tidak hanya melakukan promosi saja, Anda juga perlu memastikan minuman yang dijual memiliki kualitas rasa yang bagus. Tentu, hal ini didapatkan dari bubuk minuman yang juga berkualitas.
Maka dari itu, Anda tidak boleh sembarangan memilih supplier bubuk minuman. Pastikan untuk memilih supplier yang sudah terpercaya dan digunakan oleh berbagai UMKM, hotel ataupun cafe yang menjual minuman kekinian.
Untuk Anda yang sedang mencari supplier bubuk minuman medan terpercaya untuk berjualan bubuk minuman Medan, pilih saja DBD Powder Medan melalui website https://www.dbdpowder.com/hubungi-kami-medan/. DBD Powder juga membuka cabang di beberapa kota yang bisa Anda hubungi melalui website berikut.
DBD Powder Depok : https://www.dbdpowder.com/hubungi-kami-depok/
DBD Powder Jawa Timur: https://www.dbdpowder.com/hubungi-kami-surabaya/
DBD Powder Bandung: https://www.dbdpowder.com/hubungi-kami-bandung/